Translate

Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan

Karawang, Satgas PPKS Unsika-- Perwakilan Satgas PPKS Unsika mengisi salah satu materi sosialisasi dalam kegiatan pendidikan dan pelatihan organisasi kemahasiswaan. 
Dalam kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 27 Februari 2024, Tim Satgas PPKS yang memberikan materi sosialisasi menghimbau kepada para pengurus organisasi mahasiswa agar turut membantu menjaga dan mengawasi serta mensosialisasikan kegiatan pencegahan dan penanganan kekerasan seksual, agar kampus Universitas Singaperbangsa Karawang dapat menjadikan kampus Unsika sebagai tempat belajar yang aman bagi mahasiswa dan mahasiswi dari kekerasan seksual.
Selain itu, Tim Satgas PPKS Unsika juga memberikan arahan kepada pengurus organisasi mahasiswa, agar dalam melakukan kegiatan-kegiatan kemahasiswaan untuk memperhatikan norma yang berlaku seperti batas waktu kegiatan kemahasiswaan jangan sampai larut malam dan tidak memperbolehkan lawan jenis untuk menginap di sekretariatan mahasiswa untuk menghindari hal yang tidak diinginkan sehingga hal tersebut dapat menjadi salah satu upaya pencegahan agar tidak terjadi kekerasan seksual.